JELANG AKHIR JABATAN, DANDIM 1501/TERNATE LAKSANAKAN ANJANGSANA.

TERNATE PW. Di masa akhir jabatan Dandim 1501/Ternate “Kolonel Inf R. Moch Iskandarmato, S.E.” yang didampingi Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 1501/Ternate Kapten Inf Yani Paunno, Komandan Koramil 1501-01/Kota Ternate, Kapten Inf Adi Prabowo, Komandan Koramil 1501-02/Pulau Hiri Kapten Inf Muji Utama beserta Babinsa.

Pada kesempatan ini Dandim 1501/Ternate melalui kegiatan anjangsana ke Panti asuhan Bahtra Maulana Kelurahan Moya, Panti Jompo Himo-himo Kelurahan Tabona dan Kedaton Kesultanan Ternate Kelurahan Soa Sio serta sejumlah warga masyarakat di Kelurahan Salero Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara, Kamis, 26/9/2021. Kegiatan ini dalam rangka Jelang akhir jabatan Dandim serta untuk berpamitan sekaligus mohon diri.

Pada kesempatan ini Dandim 1501/ Ternate “Menyampaikan banyak terim kasih atas kerja samanya selama ini serta telah banyak membantu dalam menjalankan tugas kami, selama berdinas di Ternate yang kita cintai ini.

Sampai saat ini Saya bersama keluarga serta keluarga besar Kodim 1501/Ternate dalam menjalankan tugas selalu mendapat kemudahan, Kami beserta keluarga mohon doa restunya agar di tempat yang baru nanti selalu dalam lindungan Allah SWT, Kamipun berharap untuk selalu menjaga tali silaturahmi ini.pinta Dandim.

Di sini kami berikan paket sembako sebagai tali persaudaraan kita, jangan dilihat besar kecilnya, dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat apa lagi di tengah pandemi Covid-19 ini, dan Saya harapkan untuk selalu menjaga kesehatan serta mengikuti Protokol kesehatan Covid-19 untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus Covid 19.,” ucap Dandim

Abdullah salah satu pejabat di Kesultanan Ternate menyampaikan banyak terima kasih atas kunjungan Bapak Dandim sore ini walaupun Dandim sudah biasa berkunjung di kesultanan, namun kunjungan kali ini merupakan kunjungan yang spesial.

Abdullah menambahkan ini mungkin kunjungan terakhir dari Dandim semasa tugas di Ternate karena mendapat tugas di tempat yang baru.

Untuk itu kami mewakili perangkat adat Kesultanan dengan segala hormat kami doakan Semoga Dandim bersama keluarga semakin sukses di tempat tugas yang baru serta jangan lupa dengan Kesultanan Ternate ini. Ucap Abdullah.

Harapan kami semoga setelah sukses nanti bisa kembali berkunjung lagi ke Kedaton Ternate ini dan terima kasih juga atas bantuan paket sembako dari Dandim kepada kami semoga Bapak dan keluarga ditambah rizkinya.*pinta Abdullah.@/red

Related posts