TERNATE, PW: Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang dibangun oleh Kodim 1501/Ternate secara bergotong royong bersama warga masyarakat Kelurahan Figur, Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Ibu Majidah (52) sudah berjalan kurang lebih dua minggu di Kelurahan Figur, Kecamatan Pulau Moti, Kota Ternate. Minggu, 18/7/2021
Pembangunan rumah saat ini pada tahap pemasangan pintu dan jendela rumah, setelah kemarin selesei mengerjakan plesteran dan pemasangan dinding triplek.
Disela-sela pekerjaan Sertu Hamzah Babinsa Kelurahan Figur Koramil 1501-02/P. Hiri mengatakan kegiatan pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) ini memang bukan program dalam TMMD ke 111 ini merupakan bantuan dari Kodim 1501/Ternate
Pada saat mulai membedah rumah ini, memang setelah semua sasaran TMMD selesei sehingga Satgas TMMD dan warga di kelurahan Figur ini bergotong royong membangun rumah ini milik Ibu Majidah ( 52), ada dua rumah tidak layak huni (RTLH) yang dibangun bersebelahan yang satunya milik Bpk. Fadli Blemi Mira (47) dan saat rumah yang dibangun sudah pada tahap plester dinding dan pemasangan dinding triplek.#Kata Hamzah.
Ia juga menambahkan pembangunan dua rumah ini agak lama karena dari awal kita harus mengumpulkan material lokal batu dan pasir untuk pembuatan fondasi awal rumah dan pemasangan dinding setengah permanen belum lagi terkendala dengan cuaca hujan sehingga pekerjaan agak terhambat.
Namun saya yakin dengan semangat gotong royong dengan warga masyarakat kelurahan Figur ini pembangunan dua rumah ini tidak lama lagi selesei kita membantu kesulitan rakyat yang susah, semoga pembangunan rumah ini nantinya dapat dinikmati hasilnya dengan nyaman”#ujarnya..@/red