Polres Pulang Pisau Terima Tim Was Ops Ketupat Telabang 2025 dari Itwasda Polda Kalteng

 

Pulang Pisau – Tim pengawasan Ops Ketupat Telabang 2025 dari Itwasda Polda Kalteng yang dipimpin Kompol Winarko Kisworo, S.H., mengunjungi Polres Pulang Pisau untuk melakukan pengecekan dan pemeriksaan terhadap pelaksanaan Ops Ketupat Telabang 2025. Jum’at (28/03/2025) Pagi.

Kedatangan Tim Was Ops disambut oleh Wakapolres Pulang Pisau Kompol Susilowati, S.H., M.M., didampingi Kabag Ops AKP Tadi, S.H., M.M., Pejabat Operasi dan Bamin setiap Satgas.

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Wakapolres Pulang Pisau menyampaikan bahwa kegiatan supervisi ini dilaksanakan untuk memastikan bahwa Operasi Ketupat Telabang 2025 berjalan dengan baik dan sesuai dengan perencanaan.

“Tim Was Ops akan melakukan pemeriksaan terhadap seluruh aspek, mulai dari perencanaan, adminitrasi, operasional dan lainnya,” ujar Wakapolres .

Sementara itu, Ketua Tim Was Ops Kompol Winarko menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pengecekan dan pengawasan serta memberikan masukan kepada masing – masing Satgas Ops Ketupat Telabang 2025.

“Kegiatan ini adalah untuk memastikan Ops Ketupat Telabang 2025 dapat berjalan dengan lancar dan maksimal dalam memberikan pelayanan dan pengamanan bagi masyarakat yang akan melaksanakan Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Tim Supervisi Itwasda Polda Kalteng juga mengecek administrasi operasi dari setiap satgas dan posko serta Pos Terpadu Ops Ketupat Telabang 2025. (Humasrespulpis)

Related posts