Komsos Babinsa 1513-03/kairatu Serka Jacob Talla dengan Pemuda Desa Huku Kecil

 

SBB PW (06-12-2024) bertempat di rumah Kepala Pemuda Bapak Johan Waimai, Desa Huku Kecil, Kecamatan Elpaputih, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB),

Babinsa 1513-03/Kairatu, Serka Jacob Talla, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama para pemuda desa. Kegiatan ini bertujuan untuk membahas pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta menghindari kebiasaan buruk, seperti konsumsi minuman keras.

Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban ini, Serka Jacob Talla menyampaikan pesan-pesan penting mengenai peran pemuda dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif.

Beliau menekankan bahwa pemuda merupakan pilar utama dalam menjaga stabilitas di masyarakat. Dengan peran yang aktif, pemuda dapat menjadi contoh positif dan pelopor dalam mencegah tindakan yang merugikan lingkungan sosial.

“Salah satu ancaman terbesar terhadap Kamtibmas adalah kebiasaan buruk seperti mengonsumsi minuman keras. Hal ini tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga dapat memicu konflik dan permasalahan lainnya di masyarakat,” ujar Serka Jacob.

Lebih lanjut, Babinsa mengajak para pemuda untuk memanfaatkan waktu dengan kegiatan yang bermanfaat, seperti olahraga, pendidikan, dan kegiatan sosial.

Ia juga mengapresiasi semangat pemuda Desa Huku Kecil yang selama ini berperan aktif dalam mendukung program-program kemasyarakatan di desa.

Sementara itu, Kepala Pemuda Bapak Johan Waimai menyambut baik arahan dan pesan yang disampaikan oleh Babinsa.

Ia menyampaikan komitmen untuk terus mendukung program pembinaan pemuda, terutama dalam menciptakan kesadaran akan pentingnya menjaga Kamtibmas.

“Sebagai pemuda, kita harus menjadi contoh dan agen perubahan yang positif di masyarakat. Dengan menjauhi minuman keras dan menjaga persatuan, kita bisa menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” tutur Johan Waimai.

Kegiatan ini diakhiri dengan diskusi terbuka, di mana para pemuda menyampaikan aspirasi dan usulan terkait kegiatan-kegiatan yang dapat mendukung terciptanya keamanan dan kenyamanan di desa mereka.

Serka Jacob Talla berjanji untuk terus mendampingi dan mendukung para pemuda dalam mewujudkan lingkungan yang aman, damai, dan harmonis.@dy

Related posts