Pastikan Terapkan Prokes, Anggota Koramil 02/Padas Dampingi Warga Yang Gelar Acara Ijab Kabul

Ngawi – PW: Untuk memastikan menerapkan protokol kesehatan dalam acara ijab kabul yang di laksanakan di wilayah binaannya, Anggota Koramil 02/Paron Kodim 0805/Ngawi Serda Sigit melaksanakan pendampingan bertempat di Desa Sukowiyono Kecamatan Padas, Rabu (20/01/2021).

Serda Sigit di sela-sela kegiatannya menyampaikan bahwa sebagai seorang Babinsa dirinya akan  selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas untuk terus memonitor segala kegiatan yang di Laksanakan di wilayah binaannya.

Ia juga menyampaikan kegiatan pendampingan kepada masyarakat yang sedang melaksanakan acara ijab kabul ini untuk memastikan bahwa kegiatan tersebut benar-benar mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19, tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut Serda Sigit menghimbau dan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk selalu mematahui protokol kesehatan di setiap pelaksanaan kegiatan ijab kabul itu dengan tetap memakai masker, jaga jarak dan selalu mencuci tangan serta membatasi orang yang hadir pada acara tersebut.(pudi)

Related posts