Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Perbekalan Dan Peralatan 1 Marinir (Yonbekpal 1 Mar) Kompi Pemeliharaan melaksanakan perbaikan Kendaraan Dinas (Randis) jenis mini bus di Garase bengkel Kompi Pemeliharaan Yonbekpal 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Jumat (12/06/2020).
Kegiatan perbaikan kendaraan Dinas tersebut diawali dengan pengecekan mesin oleh Sertu Mar Brian Ardi dan Kopda Mar Pandi Susilo setelah itu dilaksanakan pengecekan mesin yang terjadi kerusakan.
Setelah dilaksanakan pengecekan mesin yang terjadi kerusakan dilaksanakan pembongkaran mesin dengan pengecekan komponen-komponen mesin peritem, dimulai dari pengangkatan mesin dari kabin mesin dengan diturunkan kemudian mesin dibongkar dimulai dari kepala silinder dan blok silinder dan dilaksanakan pengukuran serta pengecekan komponen mesin yang paling utama, contohnya seperti head silinder dan blok silinder kemudian as kruk diukur secara teliti sampai memenuhi syarat yang ditentukan, setelah semua memenuhi syarat dilaksanakan perakitan mesin kembali. Kemudian mesin yang sudah diperbaiki dipasang kembali pada body mobil setelah semuanya selesai dilaksanakan tes drive oleh mekanik prajurit Yonbekpal 1 Marinir.
Kegiatan perbaikan kendaraan Dinas oleh Personil Kompi Har Yonbekpal 1 Mar yang mengalami kerusakan tersebut adalah untuk mendukung tugas-tugas kedepannya, selain itu kompi Har Yonbekpal 1 Marinir juga melaksanakan pemeliharaan dan perbaikan senjata organik Senapan laras panjang dan Pistol yang mengalami kerusakan.
“Dalam melaksanakan kegiatan tetap mengutamakan faktor keamanan personil dan material serta tingkatkan kemampuan Harwat Mekanik Kompi Pemeliharaan,” pungkas Danyon Bekpal 1 Marinir, Letkol Marinir Daniel Tarigan.