Danyonmarhanlan I Belawan Laksanakan Kunker ke Mapolres Batubara

Batubara, PW: Usai melakukan kunjungan silaturahmi ke Mako Polres Serdang Bedagai, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Belawan Mayor Marinir Farick, M.Tr.Opsla., didampingi oleh Pasi Intel Kapten Marinir Robby Barus dan Dankima Kapten Marinir Amriadi Lubis melanjutkan kunjungan kerja (Kunker) dan silaturahmi ke Mapolres Batubara, Jl. Perintis Kemerdekaan Lima Puluh, Jumat, (05/06/2020).

Kunjungan silaturahmi tersebut diterima langsung oleh Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis, SH., MH., dengan didampingi oleh Wakapolres Kompol Abdul Muthalib dan Kasatreskrim AKP Bambang Gunanti Hutabarat, SH., MH., di ruangan Kapolres.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Farick, M.Tr.Opsla., menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres atas penyambutannya. Harapannya, hubungan dan sinergiras selama ini yang sudah berjalan baik dapat dipertahankan dan ditingkatkan ke depannya. “Semoga dengan kunjungan ini dapat mempererat tali silahturahmi yang telah terjalin menjadi lebih dekat dalam situasi Pandemi Covid-19 sekarang ini, serta semoga dapat meningkatkan kerjasama dari segala sektor demi kemajuan keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Danyonmarhanlan I.

Sementara itu, Kapolres Batubara menyampaikan, terima kasih atas kunjungannya, ini suatu kehormatan bagi Polres Batubara, kita berharap hubungan baik dan sinergitas selama ini sudah terjalin antara Yonmarhanlan I Belawan dengan Polres Pelabuhan Belawan selama masa kepemimpinan AKBP Ikhwan Lubis, SH., MH., menjabat bisa berlanjut juga juga di Polres Batubara. Mari tetap kita pertahankan soliditas ini dan kita tingkatkan.

“Harapan saya, dengan kedatangan  Danyonmarhanlan I, kita lebih solid dan bersinergi. Dengan kita solid maka kamtibmas akan lebih kondusif,” ucap Kapolres.

Related posts

Leave a Comment