Dankolatmar Menerima Kunjungan Kerja Tim Audit Kinerja Itkormar TA.2025

TNI AL, Dispen Kormar (Pasuruan) PW : Komandan Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) Kolonel Marinir Dede Harsana, S.A.P, M.Han., beserta Perwira Staf menerima kunjungan kerja Kolonel Marinir Arif Prasetyo Purwoko,M.Tr.Hanla., S.E., M.M., beserta Tim Itkormar (Inspektorat Korps Marinir) di Mako Kolatmar Grati, Pasuruan, Senin (28/04/2025).

Kunjungan kerja tersebut dalam rangka Audit Kinerja Itkormar TA.2025 di Jajaran Kolatmar yang akan dilaksanakan selama 5 hari kedepan, serta sebagai sarana pengendalian fungsi manajemen yang melekat pada dinamika organisasi dengan tujuan kelancaran pencapaian tugas pokok yang sejalan dengan peraturan perundang-undangan yang ada dan kemajuan organisasi menjadi tujuan utamanya serta fokus semua kegiatan Korps Marinir TNI Angkatan Laut berjalan baik dan optimal.

Dalam sambutnya, Dankolatmar menyampaikan selamat datang kepada tim Itkormar. Saya berharap “jadikan masukan, saran, dan permasalahan manajemen yang ada untuk menjadi landasan kerja sehingga menghasilkan keputusan yang benar-benar bermanfaat bagi organisasi khususnya Kolatmar. Berikan dukungan penuh agar selaras dengan tujuan utama dan kemajuan organisasi”. Kegiatan dilanjutkan dengan pendalaman di masing-masing Staf.

Related posts