Dispen Kormar, TNI AL (Sidoarjo) OW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh, S.E., M.M., menyambut kedatangan prajurit-prajurit terbaik Pasmar 2 yang tergabung dalam Satgas TNI Konga UNIFIL TA. 2024 di Lapangan Mako Pasmar 2, Kesatrian Marinir Moekijat, Gedangan, Sidoarjo. Senin (28/04/2025).
Kedatangan Kontingen Garuda dalam misi perdamaian dunia di bawah naungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), yaitu United Nations Interim Force In Lebanon (UNIFIL) TA. 2024 tersebut, setelah mengemban tugas sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB di Lebanon selama kurang lebih 1 tahun.
Dalam amanatnya Komandan Pasmar 2 mengucapkan selamat datang dan terima kasih serta apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi dan loyalitas yang tinggi selama penugasan kepada seluruh personel satgas. “Tidak ada kebanggaan yang lebih besar bagi seorang komandan, selain menerima kembali prajuritnya yang pulang dari tugas operasi, membawa keberhasilan sebagai pasukan perdamaian dunia di Lebanon”, tegasnya.
Lebih lanjut, penugasan sebagai bagian dari misi perdamaian dunia merupakan bentuk kontribusi nyata bangsa Indonesia dalam menjaga stabilitas dan keamanan dunia. Kehadiran para prajurit di Lebanon tidak hanya sebagai prajurit bersenjata, tetapi juga sebagai duta bangsa yang mencerminkan nilai-nilai profesionalisme, disiplin, integritas dan jiwa kemanusiaan yang tinggi.
Berbagai penghargaan internasional dan nasional telah diraih prajurit Satgas Kontingen Garuda TNI UNIFIL, di antaranya UN Medal dari PBB, Satyalencana Santi Dharma, Medali Veteran Perdamaian dan Satyalencana Duta Kebudayaan dari Pemerintah Republik Indonesia, Lebanese Armed Forces Medal, Tanzania Medal, Sri Lanka Medal, Brevet Serbia, UNIFIL Cimic Badge, Multinational Cimic Group Badge, serta berbagai Certificate Of Appreciation dari jajaran UNIFIL.
Mengakhiri amanatnya Komandan Pasmar 2 menyampaikan penghargaan dan rasa terima kasih yang tulus kepada keluarga besar para prajurit Satgas UNIFIL, yang selama masa penugasan dengan penuh kesabaran dan ketegaran memberikan dukungan moril dari tanah air.
“Jadikan penugasan ini sebagai pengalaman yang berharga sekaligus merupakan kehormatan dan kebanggaan bagi kalian dan keluarga. Pengalaman dan pembelajaran yang telah diperoleh selama penugasan adalah bekal yang sangat berharga untuk meningkatkan profesionalisme dan di kembangkan di satuan masing-masing, sekaligus menjadi motivasi bagi rekan-rekan lainnya yang akan menyusul dalam misi-misi berikutnya”, pungkasnya.
Turut hadir, Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., CTMP., M.M., Para Asisten Komandan Pasmar 2 dan Para Dankolak/Satlak Pasmar 2.