TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1 (Jakarta). Prestasi membanggakan kembali ditorehkan prajurit petarung Batalyon Infanteri 2 Marinir dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Yongmoodo IX Piala Menpora Tahun 2025 yang berlangsung di GOR Pertamina, Jakarta Selatan, Minggu (27/04/2025).
Dalam kejuaraan tersebut Prajurit Pasopati, Praka Marinir Erwin Simangunsong sukses meraih medali Perunggu di kelas 63Kg Senior Putra dan mengharumkan nama Batalyon Infanteri 2 Marinir serta Korps Marinir.
Dengan penuh semangat juang dan kemampuan bela diri yang terlatih, atlet dari Yonif 2 Marinir menunjukkan performa terbaiknya dalam kategori yang dipertandingkan. Keberhasilan ini merupakan hasil dari latihan keras, disiplin tinggi, serta dukungan penuh dari satuan dalam pembinaan prestasi prajurit.
Partisipasi dan kemenangan prajurit Pasopati dalam Kejurnas Yongmoodo IX Piala Menpora Tahun 2025 juga sejalan dengan program pembinaan personel Korps Marinir, khususnya dalam membentuk prajurit yang tangguh, profesional, dan berprestasi di segala bidang dengan hasil gemilang ini, prajurit Pasopati bertekad untuk terus meningkatkan prestasi di ajang-ajang kejuaraan berikutnya, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Pada kesempatan terpisah, Danyonif 2 MarLetkol Marinir Indra Fauzi Umar, mengungkapkan rasa bangga atas capaian tersebut. “Prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa prajurit Pasopati tidak hanya unggul dalam bertempur, tetapi juga mampu bersaing di tingkat nasional dalam bidang olahraga bela diri. Ini sekaligus menjadi motivasi bagi seluruh prajurit untuk terus mengasah kemampuan dan menjaga nama baik satuan,” ujarnya.