Nuzulul Quran dan Doa Bersama Peringati HUT ke-79 Persit di Koramil Kairatu

 

SBB PW 18 Maret 2025 – Dalam rangka menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persit Kartika Chandra Kirana, ibu-ibu Persit Ranting Koramil Kairatu menggelar acara doa bersama dan peringatan Nuzulul Quran.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Koramil Kairatu, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) ini berlangsung dengan penuh khidmat pada Rabu malam.

Acara ini dihadiri oleh jajaran anggota Persit serta para prajurit Koramil Kairatu. Doa syukuran dipimpin oleh Pelda Imam Bukori, yang mengajak seluruh peserta untuk bersyukur atas perjalanan panjang Persit Kartika Chandra Kirana yang kini telah menginjak usia 79 tahun.

Dalam sambutannya, Ketua Persit KCK CAB. XLI DIM 1513 KOORCABREM 151 PD XV/PTM Ny. Pingkan Paulus, menyampaikan bahwa peringatan HUT ini bukan hanya sebagai bentuk refleksi atas sejarah panjang organisasi, tetapi juga sebagai momen untuk meningkatkan ketakwaan dan kebersamaan.

“Momentum ini kita jadikan sebagai ajang untuk memperkuat persaudaraan, baik antar anggota Persit maupun dengan masyarakat sekitar.

Melalui doa bersama ini, kita berharap Persit semakin solid dan mampu memberikan kontribusi positif bagi keluarga besar TNI serta masyarakat,” ujar Ny. Pingkan Paulus.

Selain doa syukuran, acara juga diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Quran serta tausiah singkat mengenai makna Nuzulul Quran.

Dalam ceramahnya, Pelda Imam Bukori menjelaskan bahwa peringatan Nuzulul Quran bukan sekadar mengenang turunnya Al-Quran, tetapi juga sebagai pengingat agar nilai-nilai yang terkandung di dalamnya bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Acara ini diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan dan keberkahan bagi keluarga besar TNI, khususnya anggota Persit Kartika Chandra Kirana. Tak lupa, seluruh peserta juga mendoakan kelancaran dan kesuksesan organisasi Persit di masa mendatang.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kekeluargaan dalam tubuh Persit semakin erat, serta menjadikan organisasi ini lebih maju dalam mendukung tugas-tugas TNI dan pengabdian kepada masyarakat.@dy

Related posts