Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel Himbau Warga Walakone Kurangi Konsumsi Miras

 

SBB PW 29 April 2025 Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel, Serda Toni Tasane, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat Desa Walakone, Kecamatan Taniwel Timur, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

Dalam pertemuan tersebut, Serda Toni memberikan himbauan penting kepada warga terkait bahaya konsumsi minuman keras (miras).

Dalam suasana santai namun penuh keakraban, Serda Toni mengingatkan bahwa kebiasaan mengkonsumsi miras dapat menimbulkan berbagai permasalahan di lingkungan masyarakat, termasuk pertikaian antar kampung maupun antar desa.

Ia menegaskan bahwa perkelahian yang sering terjadi belakangan ini banyak dipicu oleh pengaruh alkohol.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk lebih bijak dan menahan diri dari mengkonsumsi minuman keras.

Dampak negatifnya bukan hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga bisa memicu konflik antarwarga yang merusak persatuan dan ketertiban,” ujar Serda Toni di hadapan sejumlah warga yang hadir.

Serda Toni juga menekankan pentingnya menjaga kerukunan serta menciptakan suasana damai dan aman di Desa Walakone.

Ia berharap masyarakat dapat lebih mengutamakan kegiatan positif dan meningkatkan silaturahmi antar sesama warga.

Warga yang hadir menyambut baik arahan dari Babinsa. Mereka mengapresiasi upaya TNI melalui para Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah desa.

Beberapa warga juga menyatakan komitmennya untuk ikut mendukung himbauan tersebut dan menjadi contoh bagi generasi muda.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat serta berperan aktif dalam menciptakan situasi yang kondusif di wilayah binaannya.@dy

Related posts