Atlet Renang Yonif 1 Marinir Raih Juara Pada Seleksi Kejurnas Festival Akuatik Indonesia Tahun 2025

TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Atlet renang Batalyon Infanteri 1 Marinir Serda Marinir Andi Muhammad Nurrizki Febrianto berhasil meraih Empat (4) medali Emas dan Tiga (3) medali Perak pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Akuatik Renang Jawa Timur Tahun 2025, di Kolam renang Gelanggang Olahraga (GOR) Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Minggu (27/04/2025).

Pada Kejurda Akuatik Renang Jawa Timur Tahun 2025 yang diikuti oleh 705 Atlet se-Jawa Timur dan Kab. Penajam Paser Utara, Kalimantan Utara tersebut, Serda Marinir Andi Muhammad Nurrizki Febrianto berhasil meraih empat medali emas pada kategori 200 M gaya kupu kupu senior putra, 100 M gaya Kupu kupu senior putra, 50 M gaya kupu kupu senior putra, dan 50 M Gaya Bebas senior putra, selain itu Serda Mar Andi Muhammad Nurrizki Febrianto juga meraih tiga medali perak pada kategori 100 M Gaya Bebas senior putra, 50 M Gaya Dada senior putra dan 100 M Gaya Dada senior putra.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla mengucapkan selamat atas juara yang diperoleh oleh Serda Marinir Andi Muhammad Nurrizki Febrianto, hasil yang diperoleh merupakan bukti disiplin dan keseriusan atlet dalam berlatih, serta tidak lupa dengan doa yang diiringi dengan usaha.

 

“Terus kalahkan rekor waktu yang telah diperoleh oleh diri sendiri, sehingga pada perlombaan atau kejuaraan kedepan dapat menghasilkan waktu yang lebih maksimal, tetap berlatih dan jangan cepat berpuas diri,” tegas Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir.

Related posts