Polres Pulang Pisau – Satuan Lalu Lintas – Untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pulang Pisau – Polda Kalteng, melaksanakan patroli siang di lokasi-lokasi yang rawan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan kejahatan jalanan (street crime), Kamis (6/3/2025).
Patroli yang berlangsung di wilayah hukum Polres Pulang Pisau ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas)
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Cipta Kondisi Harmoni, Kamtibmas, dan Pembangunan (Harkamtibmas) yang terus dilakukan oleh kepolisian guna memastikan keamanan di daerah rawan tindak kriminal dan kecelakaan. Selain melakukan patroli di titik-titik strategis, anggota Satlantas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada serta mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan kondisi kamtibmas di wilayah Kabupaten Pulang Pisau tetap aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat.