Jakarta, PW: Guna meningkatkan mental bertanding sebelum pelaksanaan perlombaan yang akan digelar di Koarmada I Cup, Prajurit Batalyon Kendaraan Amfibi Pengangkut Artileri 1 Marinir ( Yon Kapa 1 Mar ) melaksanakan latihan panahan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal di Lapangan Trisula, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta – Selatan, Senin (22/08/2022)
Menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudho Margono.,S.E.,M.M., tentang Membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala macam ancaman, prajurit Batalyon Kapa 1 Marinir permahir kemampuan memanah yang nantinya akan sangat berguna apabila dalam keadaan terdesak atau kehabisan amunisi bahkan butuh gerakan senyap maka skill memanah akan sangat berguna untuk mempertahankan maupun membela diri di medan pertempuran.
Dalam pelaksanaan latihan para atlet didampingi Letda Marinir Candra Sumirat sebagai pelatih Panahan Batalyon Kapa 1 Marinir yang selalu memberikan motivasi dan teknik memanah yang benar, dengan harapan mereka akan menjadi atlet panahan yang profesional nantinya.
Pada kesempatan tersebut Komandan Batalyon Kapa 1 Marinir Letkol Marinir Nana Widiyanto, M.Tr.Opsla., memberikan semangat agar seluruh atlet panahan Yonkapa 1 Marinir melaksanakan latihan dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab supaya dapat mencapai hasil yang maksimal, berikan yang terbaik untuk Korps dan Satuan, Tegasnya.