TANJUNG SELOR – Komandan Pangkalan Utama TNI AL XIII (Danlantamal XIII) Laksamana Pertama TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Han. mengikuti rangkaian Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Tahun 2022, yang bertempat di Lapangan Aghatis Tanjung Selor, Kalimantan Utara. Rabu (17/08/2022)
Pelaksanaan upacara penurunan bendera ini merupakan rangkaian dari upacara penaikan bendera yang telah dilaksanakan pagi hari tadi, dengan tetap mengobarkan jiwa semangat kemerdekaan, upacara ini dihadiri langsung oleh Gubernur Kalimantan Utara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum. dan Forkopimda Kaltara
Upacara penurunan bendera ini dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Utara Dr. Yansen TP. M. Si. yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan Komandan Upacara diambil alih oleh Mayor Cpm Setiyawan
Usai melaksanakan upacara di Lapangan Aghatis, Komandan Lantamal XIII mengikuti Upacara Penurunan Bendera di Istana Merdeka yang terhubung secara virtual di Ruang Rapat Lantai 1 Kantor Gubernur Kalimantan Utara Tanjung Selor
Hadir dalam kegiatan upacara penurunan bendera HUT RI Ke-77 secara virtual, Gubernur Kaltara, Wakil Gubernur Kaltara, Kapolda Kaltara yang diwakili oleh Wakapolda Kaltara, Danrem 092/Mrl yang diwakili oleh Kasrem 092/Mrl, Kabinda Kaltara, Kepala BNNP Kaltara dan Komandan Lanud Anang Busra Tarakan