Atlet Karate Yontankfib 1 Mar Meraih Mendali Emas Dalam Menjuarai Kejurprov Inkai Jawa Barat Tahun 2022

Bogor, PW: Atlet Karate Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Marinir) berhasil meraih mendali emas dan perak prestasi dalam kejuaraan Karate Kejurprov INKAI Tahun 2022 yang dilaksanakan di Sport Hall PMPP TNI Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Senin (10/01/2022).

Pada kesempatan tersebut, Serda Mar Okti Dika Prasetiyo berhasil meraih Medali emas dan perak  di kelasKomite Kata beregu Senior Putra, dan kata perorangan Senior Putra, Kejuaraan kali merupakan salah satu ajang bergengsi yang di selenggarakan antar ranting dan dojo sejawa barat, memperlombakan para atlet – atlet terbaik guna mencari bibit berbakat yang nantinya dapat di kembangkan dalam mendapatkan prestasi yang lebih lagi baik dalam kejuarann antar provinsi, kejuaraan nasional bahkan internasional.

Lebih lanjut, Komandan Yontankfib 1 Marinir Letkol Marinir Wilibrordus, M.Tr.Hanla., mengapresiasi pencapaian yang telah di raih oleh Serda Mar Okti Dika Prasetiyo dan berharap dapat terus di tingkatkan lagi guna mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi, serta di harapkan dapat memotivasi para prajurit Yontankfib 1 Mar lainnya agar dapat berprestasi dan membanggakan satuan.

Selanjutnya, Letkol Marinir Wilibrordus, M.Tr.Hanla., berharap agar Serda Mar Okti Dika Prasetiyo lebih giat berlatih kedepannya dan menjadi petarung dojo Yontankfib 1 Mar.

Related posts