Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 126/KC Gelar Sweeping Kendaraan Pelintas di Perbatasan

(Keerom), PW: Guna mencegah terjadinya kegiatan ilegal dan peredaran narkoba di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas Yonif 126/KC melaksanakan kegiatan sweeping di Jalan Monggoefi, Distrik Yaffi, Kabupaten Keerom. Kegiatan sweeping tersebut merupakan salah satu tugas pokok Satgas Pamtas yang dilaksanakan oleh Pos KM 140 dipimpin Serda Liki Purba bersama sepuluh anggota mengecek identitas dan barang bawaan setiap pelintas, baik dengan kendaraan roda empat maupun roda dua. Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H.,M.Han dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Jumat (28/01/2022). “Tujuan kegiatan ini…

Baca Selengkapnya

Kepedulian Sang Jenderal Kepada Masyarakat

(Merauke), PW: Sesuai arti sesanti Korem 174/Anim Ti Waninggap “Kami Saudara Yang Baik”, hal ini tercermin dari sikap dan kepedulian Danrem 174 Merauke selaku Komandan Komando Pelaksana Operasi Brigjen TNI Bangun Nawoko saat melakukan kunjungan kerja ke wilayah Pos-Pos Satgas Pengamanan Perbatasan RI-PNG yang berjarak ratusan kilometer dari kota Merauke, Jumat (28/1/2022). Saat melintasi  jalan dengan kondisi  berlumpur, dengan kepedulian yang tinggi langsung menghentikan kendaraan dinasnya dan menarik mobil truk sipil yang sudah berjam jam tertanam dilumpur sehingga berhasil keluar dari jebakan lumpur yang cukup dalam. Sang sopir truk pun…

Baca Selengkapnya

Olah raga bersama TNI AL dan Forkopinda NTT, Prajurit Komodo Petarung tampilkan beladiri Hapkido

(Kupang), PW: Dalam rangka olah raga bersama prajurit TNI AL dan Forkopinda Nusa Tenggara Timur (NTT), Prajurit Komodo Petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII tampilkan Demonstrasi ketangkasan Bela Diri Hapkido di Lapangan Apel Mako Lantamal VII Jl. Supul Jaya Bolok Kab. Kupang Nusa Tenggara Timur. Jumat,(28/01/2022). Olah raga bersama ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan jelang serah terima jabatan Komandan Lantamal VII, dimana para atlet Hapkido prajurit Yonmarhanlan VII memberikan penampilan demonstrasi terbaiknya dalam acara tersebut, Hapkido Komodo Marinir Kupang merupakan perguruan yang di bentuk oleh Danyonmarhanlan VII Mayor…

Baca Selengkapnya

Ketua Dewan Pertimbangan PPAL Apresiasi Penyelenggaraan Vaksinasi “Booster” oleh PPAL

Jakarta, PW: Ketua Dewan Pertimbangan (Wantim) Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut (PPAL) Laksamana TNI (Purn) Tanto Koeswanto mengapresiasi kegiatan vaksinasi ke lll atau booster untuk purnawirawan TNI Angkatan Laut (TNI AL) dan warakawuri. Kegiatan yang diselenggarakan oleh PPAL Pusat, baik di Surabaya maupun di Jakarta mendapat sambutan antusias dari para purnawirawan TNI AL dan warakawuri. Menurut Ketua Wantim PPAL, program vaksinasi ini merupakan bentuk kepedulian PPAL yang sejalan dengan program pemerintah dan manfaatnya dapat dirasakan secara langsung oleh para purnawirawan dan warakawuri. Hal tersebut disampaikannya disela-sela pelaksanaan vaksinasi lanjutan atau booster…

Baca Selengkapnya

Ajak Olahraga Bersama, Pangkoarmada II Harap Kekompakan Kowal Selalu Terjaga

Surabaya, PW: Menjaga kekompakan prajurit Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) , Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H, M.A.P, M.Tr (Han) , mengajak olahraga bersama Kowal di lingkungan Koarmada II Surabaya pada Jumat (28/01). Diawali dengan Senam Kesegaran Jasmani 88 , Olahraga bersama yang juga diikuti oleh Kaskoarmada II Laksma TNI Rachmad Jayadi, Irkoarmada II Laksma TNI Bambang Supriyanto, Kapok Sahli Koarmada II Laksma TNI Eko Gajah Seno, Asisten Pangkoarmada II, dan Kasatker ini berlanjut dengan Jalan sehat. Rute yang dilalui yakni dari depan Gedung Slog, kemudian melintasi Lapangan…

Baca Selengkapnya

Hadiri Latihan Kepemimpinan Perwira Siswa Seskoau A-59 TP 2022, Danseskoau: Kepemimpinan Harus Dimiliki Setiap Personel TNI AU

LEMBANG, PW: Komandan Seskoau Marsda TNI Widyargo Ikoputra, S.E., M.M., menekankan setiap personel TNI AU harus memiliki jiwa kepemimpinan. Pernyataan tersebut disampaikan  saat Danseskoau menghadiri Latihan kepemimpinan di Gedung Grha Widya Dirgantara, Seskoau, Lembang, Jawa Barat, Kamis (27/01/2022) yang diikuti oleh 148 Pasis Seskoau Angkatan ke-59. Dalam amanatnya, Danseskoau menekankan TNI AU sebagai komponen utama pertahanan merupakan  salah satu alasan setiap personel TNI AU harus memiliki jiwa kepemimpinan, hal ini bertujuan untuk mencapai tingkat kesiapan operasi yang tinggi. Harapannya kepada Pasis Seskoau Angkatan ke-59 setelah berakhirnya kegiatan Latihan kepemimpinan ini…

Baca Selengkapnya

Suntikan Booster Menjaga Stamina Prajurit Rajawali Laut

Sidoarjo, PW: Pelaksanaan vaksinasi booster COVID-19 telah dilakukan sejak 12 Januari 2022. Sebanyak 120 orang prajurit Rajawali Laut Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal) mengikuti program vaksinasi lanjutan atau suntik booster di Wisma Perwira (Wispa) Lanudal Juanda, Sabtu (22/1). Diantara peserta yang ikut hadir sebagai penerima vaksin dosis ketiga ini adalah Komandan Puspenerbal Laksda TNI Edwin dan Ketua Gabungan Jalasenastri Puspenerbal Ny. Wenny Edwin. Komandan Puspenerbal Laksda TNI Edwin, mengatakan ada sekitar 1500 Prajurit Rajawali Laut Puspenerbal akan mendapat suntik vaksin yang dilakukan secara bertahap. “Hari ini kita mengundang sekitar 120…

Baca Selengkapnya

Pangdam V/Brawijaya Kunjungi Yonkav 3/AC Malang

Malang – PW: Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Sc. melakukan kunjungan kerja ke Batalyon Kavaleri (Yonkav) 3/Andhaka Cakti, Jl. Raya Randuagung, Singosari, Malang, Jawa Timur , Kamis, (27/1/2022). Dalam kesempatan tersebut Pangdam V/Brawijaya memberikan arahan tentang  pentingnya menjaga dan melakukan perawatan Alutsista dan Ranpur (kendaraan tempur) yang sudah dimiliki Yonkav 3/AC. “Pelihara itu, dan gunakan sebijak mungkin. Sebab Alutsista ini merupakan amanah yang dibeli oleh negara dari uang rakyat. Makanya, jaga dan rawat sebaik-baiknya,” tegas Mayjen TNI Nurchahyanto saat memberikan pengarahan. Dalam kunjungan tersebut Pangdam V/Brawijaya didampingi Ketua Persit KCK…

Baca Selengkapnya

Handal Hadapi Situasi Darurat, Prajurit Satuan Kapal Amfibi Koarmada II Ikuti Latihan Helly Crash Landing

Surabaya, PW: Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Koarmada II menggelar latihan Helly Crash Landing untuk para prajuritnya, yang dilaksanakan di Pusat Penyelamatan Kapal Nuklir Biologi dan Kimia (Puspeknubika) Kodiklatal , pada Kamis (27/1). Latihan yang digelar mulai dari tanggal 25 Januari hingga 27 Januari 2022 tersebut,  juga dilaksanakan di di KRI Makassar-590 yakni untuk sesi teori pengenalan tentang upaya penyelamatan yang harus dilakukan apabila sebuah helikopter yang akan mendarat di helipad kapal , mengalami kecelakaan atau jatuh. Setidaknya  105 prajurit Satfib Koarmada II dari berbagai delapan unsur KRI menjadi peserta pelatihan tersebut, yakni  KRI…

Baca Selengkapnya

Pangkogabwilhan I Hadiri Acara Penganugerahan Treasury Awards Tahun 2021

Kepri, PW: Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. menghadiri penganugrahan Treasury Awards, pelaksanaan anggaran Tahun 2021 dan langkah strategis pelaksanaan anggaran tahun 2022 di Kanwil DJPB Provinsi Kepulauan Riau, Jum’at (28/01/2022) Pada acara tersebut Kogabwilhan I mendapatkan peringkat 1 penghargaan Satuan Kerja (Satker) penyerapan anggaran terbaik tahun 2021 dari Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Riau. Kementerian Keuangan Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Riau memberikan penghargaan langsung kepada Kogabwilhan I sebagai peringkat 1 penyerapan anggaran terbaik tahun 2021 yang dilaksanakan di Aula Lantai 4 Kanwil Ditjen…

Baca Selengkapnya