Asops Danlantamal XIII Ikuti Penanaman Mangrove Di Desa Adi Mulyo

BULUNGAN – PW: Mewakili Komandan Lantamal XIII, Asops Danlantamal XIII Kolonel Laut (P) Sri Rakhmadi, M.Tr.Hanla. mengikuti kegiatan penanaman mangrove dalam rangka HUT Ke-9 Prov. Kaltara yang berlangsung di Jl. Pelabuhan Ancam, Desa Ardi Mulyo, Kec. Tanjung Palas Utara, Kab. Bulungan. Sabtu (23/10/21).

Hadir bersama jajaran Forkopimda Prov. Kaltara beserta instansi dan stakeholder terkait, Gubernur Prov. Kaltara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum. dalam sambutannya menyampaikan, “memperingati hari jadi Provinsi Kalimantan Utara Ke-9  bukan sekedar seremonial, namun sebagai momentum untuk mengenang lembaran sejarah berdirinya Prov. Kaltara, dimana bebagai keberhasilan, tantangan dan persoalan harus menjadi catatan dan perhatian dari seluruh komponen masyarakat”.

Selanjutnya beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan penanaman mangrove ini bertujuan untuk melestarikan alam termasuk biota yang ada di dalamnya dan untuk mereduksi tekanan air laut, sehingga terbebas dari abrasi, dengan harapan dapat bermanfaat bagi masyarakat untuk jangka panjang.

Related posts