Mahasiswa KKN Unigal Ciamis Selain Bantu Branding Produk UMKM Juga Membagikan Masker Gratis

Ciamis – PW, Kepala Desa Margaluyu Herlan mengapresiasi Program Kuliah Kerja Nyata (KKN)Universitas Galuh Ciamis. Kehadiran para mahasiswa KKN Unigal diwilayahnya tentu akan berdampak positif bagi masyarakat yang nota kesehariannya sebagai UMKM dengan mayoritas para pedagang makanan ringan.

“Dengan sistim KKN berbasis peningkatan kualitas masyarakat disaat pandemi Covid,dalam pelaksanaanya mahasiswa langsung mempraktekkan teori yang didapat di kampus sebagai solusi permasalahan yang muncul untuk membantu masyarakat. Salah satunya, membantu masalah branding produk UMKM dan pemasaran,”tutur herlan kepada media saat diwawancarai diruang kerjanya Selasa (10/08).

Ia berharap Kegiatan tersebut dapat bermanpaat bagi warganya dan kepada mahasiswa kami sangat mengapresiasi serta mengucapkan syukur alhamdulillah dan terimakasih”pungkasnya.

Sementara disela kegiatannya,Risnandar salah satu mahasiswa Fakultas Hukum Unigal Ciamis, saat diwawancarai media (10/08)mengatakan.

Kehadirannya dalam rangka melaksanakan tugas pendidikan kampus,melalui KKN sedikit ilmu yang diraih semoga dapat membantu masyarakat untuk meningkatkan hasil produksinya.

” KKN mahasiswa hadir lebih kepada implementasi penguatan bagaimana masyarakat pelaku UMKM mampu berdaya saing produknya ditengah pasar global dan pasar online

Di saat pandemi Covid mewabah,KKN mahasiswa mendorong serta membantu agar masyarakat terus bisa produksi dan lancar pemasarannya.
Dalam hal tersebut para mahsiswa edukasi UMKM serta memberikan suport untuk meningkatkan mutu produk dari mulai perbaikan branding produk UMKM yang berada di desa Margaluyu Kecamatan Cikoneng Kabupaten Ciamis.

Iapun mengaku memberikan teori marketing mix untuk mengembangkan branding produk kerupuk dan makaroni yang sebelumnya sudah ada ditengah masyarakat.

 “KKN hadir membantu perbaikan mutu produk, packaging dengan membuatkan desain kemasan, dan logo produk,” tuturnya.

Tidak hanya itu, mahasiswa KKN juga membantu UMKM untuk memperluas pasar dengan memasukkan produknya ke marketplace, sosial media instagram dan Facebook.

 “Dengan kemasan yang menarik, dan dijual di marketplace, harapannya produk UMKM bisa diminati oleh masyarakat diluar Kabupaten Ciamis, apalagi saat ini proses pengiriman barang sudah tidak jadi kendala dengan adanya perusahaan jasa jasa pengiriman.

Ia menambahkan dalam sela kegiatannya para mahasiswapun memberikan edukasi pentingnya penerapan prokes disaat pandemi covid-19 dan penerapan pemberlakuan PPKM level 3.

kepada para pemilik pabrik dan rumahan untuk selalu mematuhi Prokes dan menerapkan 5M termasuk mensukseskan program pemerintah pusat yaitu vaksinasi.

Selain memberikan edukasi dalam penerapan prokes kamipun memberikan masker gratis bentuk kepedulian mahasiswa kepada masyarakat ditengah wabah pandemi agar masyarakat selalu sehat dan tetap dapat melakukan aktivitasnya

“kedisiplinan merupakan kunci bersama dalam memutus mata rantai covid-19″pungkasnya.

F4I

Related posts