Kepri, PW: Kepala Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (RSAL) dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang atas nama Kolonel Laut (K) dr. Tanto Budiharto, Sp.JP.,M.A.R.S, bertempat di lobby koridor Gedung Kesekretariatan Rumah Sakit TNI Angkatan Laut setempat, menandatangani berita acara serah terima jabatan strategis dan Pakta integritas Kepala Kelompok Ahli (Kapokli) RSAL dr. Midiyato Suratani. (Kamis, 22-07-2021).
Serah terima jabatan strategis Kapokli tersebut dari Kolonel Laut (K) dr. Imam Hidayat, Sp.S.,FINA diserahterimakan kepada Letkol Laut (K) dr. Eko Riyanto, Sp.KK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdep UGD Bedah Dep. UGD Rumkital dr. Ramelan. Selanjutnya Kolonel Imam menjabat sebagai Kadep Bangdiklat RSPAL (RSAL) dr. Ramelan Surabaya. Selaku perwira tertua dalam upacara sertijab tersebut adalah Wakabin Kolonel Laut (K) dr. Haposan Samosir.
Acara kegiatan yang diawali dengan serangkaian kegiatan termasuk didalamnya ada penanggalan dan pemasangan tanda jabatan dan penandatanganan berita acara serah terima jabatan tersebut dilaksanakan secara terbatas dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Dalam amanatnya, Karumkital dr. Midiyato Suratani selaku Irup menyampaikan, bahwa serah terima jabatan Kapokli merupakan serah terima jabatan strategis, karena jabatan tersebut menunjang kinerja rumah sakit. Sekaligus regenerasi termasuk juga sebagai jabatan promosi secara kepangkatan.
Karumkit menegaskan, kegiatan sertijab bukan hanya sebagai kegiatan seremonial, akan tetapi mengingatkan kepada akan peran serta tanggung jawab masing-masing terhadap jabatan yang diberikan.
Dalam amanatnya tersebut, Karumkit menyampaikan rasa terimakasih kepada Kolonel Laut (K) Imam Hidayat, Sp.S.,FINA atas dedikasi dan kerjasamanya selama ini menjadi Kapokli. Berharap semoga ilmu-ilmu yang didapatnya selama di RSAL dr. Midiyato Suratani dapat dikembangkan di satuan tugas yang baru. Mengucapkan rasa terimakasih kepada istri Kolonel Laut (K) dr. Imam yang selama ini telah mendukung suaminya selama bertugas di RSAL dr. Midiyato Suratani.
Dalam kesempatan tersebut, Karumkit berpesan kepada pejabat Kapokli yang baru, Letkol Laut (K) Eko Riyanto, Sp.KK, untuk senantiasa merespon setiap perkembangan, perubahan dan permasalahan. Selalu komitmen dengan tugas dan tanggung jawabnya untuk melaksanakan tugas kedepan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ka. SPI Kolonel Laut (K) Dr. dr. Hisnindarsyah, S.E.,M.Kes.,M.H, Kadep KIA, Kolonel Laut (K) dr. Hanung Sunarwibowo, Sp.OT, Kadep Kesla Kolonel Laut (K) dr. Anang Mufti Sumarsono, M.Adm.Kes.,Sp.B.Onk (K), Kadep Farmasi Kolonel Laut (K) Drs. Amir Agus Said, Apt.,M.Kes, Kadep Bedah Kolonel Laut (K) dr. Herman Gofara, Sp.OT, Kadep Jangklin Kolonel Laut (K) dr. Akhmad Rofiq, Kadep Kitlam Kolonel Laut (K) dr. Arif Supono, Sp.B.,Onk (K), Kabag Bangdiklat Letkol Laut (K) Edy Heryana, SKM, Kabag Renprogar, Letkol Laut (K) drg. Slamet Sutomo, Sp.Ort dan Komandan Satuan Markas Letkol Laut (K) Edy Jarot Suryanto, A.Md.
Selesai kegiatan upacara, dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata dari Karumkit kepada pejabat lama, dilanjutkan pemberian cinderamata dari Ketua Jalasenastri Ranting H Cabang 7 Gabungan Jalasenastri Mabesal diwakili oleh PNS Zaima kepada pejabat lama. Untuk menutup kegiatan dan sebagai bentuk tanda syukur diakhiri dengan acara ramah tamah. (MJA/Onasis/Humas Pen RSAL dr. MDTS)