Acara Tradisi Pisah Sambut Danyonmarhanlan I Belawan

Belawan, PW: Usai pelaksanaan serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Belawan yang dilaksanakan di Mako Pasmar 1 Jakarta, hari ini digelar acara tradisi pisah sambut Danyonmarhanlan I dari Letkol Marinir Farick, M.Tr.Opsla kepada Mayor Marinir Indra Fauzi Umar yang bertempat di Mako Yonmarhanlan I Jl. Srrma Hanafiah No. 1 Belawan, Kota Medan, Kamis (15/07/2021).

Dalam setiap pertemuan pasti ada perpisahan, hal yang sama juga berlaku pada pucuk pimpinan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I, dengan dilaksanakannya serah terima jabatan (Sertijab) Danyonmarhanlan I dari Letkol Marinir Farick kepada Mayor Marinir Indra Fauzi Umar oleh Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Hermanto pada hari Selasa, 13 Juli 2021 lalu.

Sudah menjadi suatu tradisi di Yonmarhanlan I, dalam setiap pergantian Komandan dilaksanakan kegiatan tradisi pisah sambut pejabat lama kepada pejabat baru. Kegiatan diawali dengan perkenalan Mayor Marinir Indra Fauzi Umar beserta istri sebagai Danyonmarhanlan I, kemudian pesan dan kesan dari Letkol Marinir Farick selama berdinas di Yonmarhanlan I yang akan berdinas di jabatan yang baru di Batalyon Infanteri 8 Marinir Tangkahan Lagan Brandan, pemberian piagam kepada atlet MSC binaan Yonmarhanlan I Sdr. Suherman dan Agung Saputra, dimana kedua atlet ini selama kepemimpinan Letkol Marinir Farick diantaranya dapat berprestasi tampil sebagai juara, yakni sebagai juara pertama Menembak pada Piala Danyon Arhanud 13/PBY di Pekanbaru, Provinsi Riau yang dilaksanakan pada tanggal 4 sampai dengan 6 Juli 2021 dan tampil sebagai juara pada kejuaraan menembak Komsos Kreatif Kodim 0103/AUT yang dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 10 – 11 Juli  2021 oleh Lhokseumawe Shooting Competition (LSC) yang bertempat di lapangan Tembak Pasopati Satrad 231 Lhokseumawe, Aceh Utara baru-baru ini.

“Kepada seluruh prajurit Yonmarhanlan I, saya berpesan siapapun Danyonnya tetap dukung dengan loyalitas dan dedikasi yang tinggi. Setiap manusia ada kelebihan ada kekurangan, untuk itu saya mohon maaf bila selama memimpin Yonmarhanlan I ada kekurangan dan kesalahan, semua yang saya lakukan semata-mata hanya ingin agar satuan ini lebih baik. Harapan saya kepada Mayor Marinir Indra Fauzi Umar agar selalu inovasi dan kreatif. Sahabat Marinir dan MSC Medan adalah emas yang banya sarat akan prestasi,” beber Letkol Marinir Farick.

Acara tradisi tersebut diahiri dengan pengalungan bunga kepada Letkol Marinir Farick dan pemberian buket bunga kepada Ny. Ade Farick oleh Danyonmarhanlan I dan Ny. Diana Indra Fauzy, kemudian Letkol Marinir Farick dan istri melewati barisan jajar kehormatan sampai dengan keluar penjagaan Sarang Petarung Yonmarhanlan I.

Seluruh kegiatan berlangsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.

Related posts