TARAKAN – PW: Komandan Pangkalan Utama TNI AL XIII (Danlantamal XIII) Tarakan Laksamana Pertama TNI Haris Bima Bayuseto, S.E., M.Si. mengikuti kegiatan Rapat Pimpinan (Rapim) TNI AL secara virtual dari Ruang Rapat Markas Komando (Mako) Pangkalan TNI AL (Lanal) Banjarmasin, Jl. A. Yani, Km 3,5, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (18/02/21).
Terhubung langsung dengan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. yang sekaligus membuka acara tersebut di Auditorium Detasemen Markas (Denma) Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Rapim TNI AL kali ini mengangkat tema, “TNI AL yang Profesional, Modern dan Tangguh siap mendukung percepatan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi serta Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa demi Keutuhan NKRI”.
Dalam rapat tersebut Kasal menekankan bahwa, pertama, dukung kebijakan pemerintah dalam bentuk kegiatan satker TH 2021 yang difokuskan pada penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional (PCPEN) serta program vaksinasi nasional. Kedua, jabarkan dan tindaklanjuti pokok-pokok kebijakan Kasal dalam program dan kegiatan Satker masing-masing. Ketiga, fokuskan penggunaan anggaran didasari prioritas TNI AL dan sikapi kebijakan refocusing anggaran sebagai bentuk dukungan tergadap kebijakan pemerintah PCPEN. Keempat, jadikan Satdik baru TNI AL sebagai momentum guna meningkatkan animo masyarakat yang tinggi untuk menjadi prajurit TNI AL yang profesional, tangguh dan berkarakter serta menjujung tinggi Trisila TNI AL. Kelima, utamakan kesiapan operasional meliputi material alusista, personel pengawak yang terlatih dan kemampuan dukungan pangkalan yang ditunjang oleh validasi organisasi TNI AL secara terencana sesuai skala prioritas beserta pentahapannya. Keenam, kembangkan ide dan inovasi dalam mewujudkan peningkatan kekuatan TNI AL yang memiliki daya gerak, daya hancur dan efek gentar yang tinggi serta ketujuh, wujudkan sinergitas bersama komponen kekuatan pertahanan dan keamanan negara dalam bingkai Sishankamrata dan konsep Trimatra Terpadu berbasis Teknologi Network Centric Warfare (NCW).
Adapun para pejabat lanal Banjarmasin yang turut hadir mengikuti rapat bersama Danlantamal XIII antara lain, Danlanal Banjarmasin diwakili oleh Palaksa Mayor Laut (P) Iwan Hendra Susilo, S.T., Tr.Opsla., Pasintel Mayor Laut (S) Jagar V. J. Hutagaol, Pasops Kapten Laut (P) Bambang Haryanto, Paspotmar Mayor Laut (K/W) dr. Meutia Indrasakti, Dankal Kumai Kapten Laut (P) Hendy Supriyono, Paur Silta Lettu Laut (S) Darmawan, Ka. Polgi Letda Laut (K) drg. Hariet Mailiki dan Komandan Satma Letda Laut (S) Bambang Zatmiko.