Surabaya, PW: Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Koarmada II yang di komandani oleh Kolonel Laut (P) Agus Prabowo Adi, menggalakan upaya pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19 dengan melaksanakan pembersihan rumah ibadah. Jum’at (04/09/2020).
Seperti pada hari ini tampak terlihat beberapa prajurit Satfib sedang melaksanakan pembersihan di rumah ibadah Agama Hindu yaitu Pura Jala Wira Dharma yang terletak di Jalan Rawa, DBAL Ujung, Surabaya.
Pada kesempatan ini Kolonel Agus-sapaan karib Dansatgib Koarmada II mengimbau agar pelaksanaan ritual keagamaan yang dilakukan seluruh umat beragama tetap disertai dengan kewaspadaan terhadap penyebaran wabah Covid-19.
” Sebagai ikhtiar mencegah penyebaran Covid-19, saya mengajak seluruh umat baik Muslim, Nasrani maupun Hindu untuk bersama-sama melakukan aktivitas bersih-bersih rumah ibadah, baik pembersihan sektor lingkungan tempat ibadah maupun dengan cara penyemprotan cairan disinfektan secara menyeluruh di ruang-ruang tempat ibadah, ” ujarnya.
” Kita juga akan terus mengingatkan kepada pengurus rumah ibadah untuk menyiapkan sarana cuci tangan dengan sabun di tempat yang mudah dijangkau, serta kepada para prajurit untuk selalu memastikan kondisi tubuhnya dalam keadaan sehat, jangan lupa membawa perlengkapan ibadah sendiri dan untuk sementara waktu tidak melakukan kontak fisik baik berjabat tangan atau aktivitas kontak fisik lainnya. Hal ini dilakukan dalam rangka saling menjaga dan membatasi potensi penyebaran Covid-19 sesuai arahan Pangkoarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto, ” pungkasnya.