Tingkatkan Kekompakan, Semangat dan Jati Diri, Prajurit Menbanpur 2 Mar Lomba Yel-Yel

Surabaya, PW: Semangat dan terus semangat!, itulah hal yang paling penting dalam pelaksanaan yel-yel. Kali ini bertempat di Lapangan Hitam Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra, Surabaya. Senin (31/08/2020), dilaksanakan lomba yel-yel antar Batalyon di jajaran Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Menbanpur 2 Mar) yang di ikuti oleh 7 Satlak: Yonzeni 2 Mar, Yon Bekpal 2 Mar, Yonkomlek 2 Mar, Yonangmor 2 Mar, Yonkes 2 Mar, Yonpomar 2 Mar dan Kimapur 2 Mar dengan saling bersaing berebut untuk menampilkan yang terbaik bagi satuannya untuk menjadi juara.

Di sela- sela lomba, Komandan Menbanpur 2 Mar Kolonel Marinir Hadi Santoso S.E., M.M, menyampaikan bahwa yel yel merupakan bentuk jati diri seorang prajurit yang membentuk kekompakan dan semangat prajurit sehingga setiap teriakan lantang dan gerakan serempak menimbulkan suara kekuatan dan kekompakan yang luar biasa secara bersama sama, sehingga bisa memberikan semangat bagi prajurit yang berada di medan pertempuran.

Setelah melewati berbagai penilaian dari segala aspek baik kekompakan, penampilan ,semangat maupun keterampilan setiap satuan maka ditentukan 3 terbaik yaitu: juara 1 dari Batalyon Perbekalan dan Peralatan 2 Marinir, Juara 2 dari Batalyon Polisi Militer 2 Marinir dan Juara 3 dari Batalyon Angkutan Bermotor 2 Marinir. Tidak lupa, sebagai hasil yang diperoleh maka masing masing yang mendapat juara tersebut mendapatkan uang pembinaan.
(yosafat RH)

Related posts