(Surabaya) PW : Dalam rangka meningkatkan kemampuan dan kesiapan dalam menghadapi lomba Renang Militer Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir, Tim Binsat Batalyon Infanteri 5 Marinir mempersiapkan prajurit terbaiknya di Ksatrian Marinir Soeroto II Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (24/07/2020).
Atlet Binsat Yonif 5 Marinir terus menerus melaksanakan persiapan, salah satunya dengan menambah porsi latihan kekuatan fisik dengan melaksanakan pembinaan fisik dan menjaga kebugaran.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla menyamapaikan bahwa persiapan serta perencanaan yang matang merupakan kunci utama untuk memperoleh kemenangan. Oleh karena atlet Binsat Yonif 5 Marinir mempersiapkan semaksimal mungkin untuk menghadapi lomba renang militer Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir.
“Lomba Dayung sudah kita laksanakan secara maksimal dan memperoleh kemenangan, tetap semangat dan jangan takabur, mari kita sama-sama buktikan kalau kita bisa menjadi jawara,” pungkasnya.