Danmenart 1 Marinir Berikan Ucapan Selamat HUT Bhayangkara ke-74 Kepada Polres Metro Bekasi Kota

Bekasi, PW: Resimen Artileri 1 Marinir (Menart 1 Mar) memberian ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-74 kepada keluarga besar Polres Metro Bekasi Kota yang dilaksanakan di Mako Polres Metro Bekasi Kota, Rabu (01/07/2020).

Komandan Resimen Artileri 1 Marinir Kolonel Marinir Ili Dasili, S.E., beserta jajaran memberikan ucapan selamat HUT Bhayangkara Ke-74 kepada jajaran Polres Metro Bekasi Kota didampingi oleh Wadan Menart 1 Mar Letkol Marinir Idha M Basri, para Perwira staf Menart 1 Mar serta beberapa anggota Menart 1 Mar.

Satu hari sebelum pemberian ucapan, Danmenart 1 Mar telah mengirimkan karangan bunga ucapan HUT Bhayangkara Ke-74 ke Mako Polres Metro Bekasi, kemudian pada hari “H” jajaran Menart 1 Mar berangkat dari Kesatriaan Baroto sardadu Marunda Jakarta Utara menuju Mako Polres Metro Bekasi Kota untuk memberikan suprise ucapan HUT Bhayangkara Ke-74 kepada jajaran Polres Metro Bekasi Kota.

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Wijanarko, S.I.K., M.Si., beserta jajaran Polres Metro Bekasi Kota menyambut kedatangan rombongan Menart 1 Mar di depan Mako Polres, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan kue oleh Danmenart 1 Mar dan pemberian kue kepada Kapolres, ramah tamah serta poto bersama.

“Kami Resimen Artileri 1 Marinir mengucapkan Selamat HUT Bhayangkara Ke-74, Kamtibmas makin kondusif, masyarakat makin produktif,” ujar Kolonel Marinir Ili Dasili, S.E., beserta jajaran mengakhiri kegiatan kunjungan dalam rangka pemberian ucapan selamat HUT Bhayangkara Ke-74 di Polres Metro Bekasi Kota.

Related posts

Leave a Comment