Prajurit Yonif 6 Brigif 1 Mar Laksanakan Rapid Test

Jakarta, PW: Dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19 di Jakarta, Prajurit Yonif 6 Brigif 1 Marinir melaksanakan pemeriksaan rapid test bertempat di gedung Rencong Kima Brigif 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan, Selasa (02/06/2020).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai salah satu upaya cegah dini atau langkah preventif bagi prajurit Yonif 6 Brigif 1 Mar setelah melaksanakan tugas pengamanan Pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan perkuatan pengamanan menuju “New Normal” di wilayah DKI Jakarta yang tersebar di beberapa fasilitas publik.

Terkait hal tersebut, Dinas Kesehatan Pasmar 1 dibawah pimpinan Lettu Laut (K) dr. Nicolas melaksanaakn rapid test terhadap prajurit “Nanngala” Yonif 6 Mar dengan hasil seluruh prajurit dinyatakan Negatif.

Selanjutnya prajurit yang selesai melaksanakan rapid test melaksanakan isolasi mandiri untuk prajurit tidur dalam melaksanakan isolasi mandiri di mess tidur dalam, sedangkan prajurit tidur luar melaksanakan isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Di tempat terpisah Komandan Batalyon Infanteri 6 Mar Letkol Marinir Dwi Hartono, M.Tr.Opsla., mengucapkan syukur dengan hasil rapid test prajurit Yonif 6 Mar Reaktif Negatif Covid-19, tak lupa Danyonif 6 Mar juga menekankan kepada prajurit agar dalam melaksanakan isolasi mandiri tiap-tiap personel melakukanya dengan penuh kesadaran dan mematuhi aturan protokol kesehatan, beliau juga berpesan agar prajurit Nanggala meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, serta selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga.

Related posts

Leave a Comment