TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Infanteri 6 Marinir (Yonif 6 Mar) melatihkan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) bertempat di Lapangan Voli Yonif 6 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (26/04/2025).
Pelatihan PBB ini diawali dengan memberikan teori kemudian dilanjutkan dengan materi praktek oleh Prajurit Nanggala supaya dipahami oleh seluruh siswa SPPI sekaligus diaplikasikan menjadi pribadi yang disiplin.
Kegiatan tersebut diikuti 1.000 orang sarjana yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia yang merupakan program strategis yang digagas langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto, untuk menggerakkan pembangunan Indonesia dari desa.
Lebih lanjut Letkol Marinir Rismanto Manurung, S.M, M.Tr.Opsla., CTMP., selaku Danyonif 6 Mar menyampaikan pelatihan PBB tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap generasi penerus bangsa supaya disiplin dalam segala sikap maupun perilaku, kekompakkan dan loyalitas sebagai peserta didik generasi penerus bangsa.