Babinsa Koramil 06 Simpur Pastikan Stok Beras Aman

KANDANGAN – PW – Untuk mengetahui stock beras di wilayah teritorialnya dalam menghadapi wabah pandemi corona virus (Covid19), Bintara Pembina Desa (Babinsa) Jajaran Koramil 1003-06/Simpur melaksanakan pengecekan ketersediaan stock beras di beberapa penggilingan padi, Kamis (20/5)

Yang menjadi sasaran pengecekan antara lain Penggilingan padi Milik H.Panani Desa Simpur, Penggilingan Padi Milik Suryadi Desa Pantai Ulin dan Penggilingan padi Milik H. Ifan Desa Garunggang

Dalam pengecekan tersebut menunjukkan hasil bahwa untuk suplai stock beras di desa sekitar yang menjadi area penggilingan padi aman sampai dengan 3 bulan ke depan.

Danramil 1003-06/Simpur Kapten Inf. Abdi Brawijaya membenarkan bahwa,”Kami perintahkan untuk para anggota Babinsa koramil 06 simpur melaksanakan monitoring dan mengecek ketersediaan stock padi dan beras di kilang kilang penggilingan padi di wilayah,” Terang Abdi.(Mk-95)

Related posts

Leave a Comment