(Surabaya). Dalam rangka pembukaan pelatihan Bintara Komunikasi (Bakom) Batalyon Marinir Pasmar 2 TA. 2022, personel Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir (Yontankfib 2 Mar) mengikuti acara tersebut di Indoor Sport Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Senin (29/08/2022).
Dalam kesempatan tersebut personel Yontankfib 2 Mar berkesempatan mengikuti pelatihan yang bertujuan meningkatkan kemampuan dan profesionalisme prajurit di bidang Komlek khususnya Bakom di jajaran Pasmar 2 dalam prosedur komunikasi baik secara operasional, teknis dan taktis serta pengetahuan jenis Alkom yang tergelar di jajaran Korps Marinir, sehingga mampu meningkatkan kesiapan operasi satuan-satuan setingkat Batalyon di jajaran Pasmar 2. Dalam satuan Kavaleri peran radio komunikasi sangat penting dalam memanuverkan Ranpur dan mengoperasikan radio yang melekat pada di Ranpur Tank PT 76 M dan BMP 3F.
Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir Letkol Marinir M. Isarisnawan S.H., M.Tr.Opsla., menyampaikan, “Ranpur tidak hanya harus siap secara teknis, namun para Pengawak Ranpur harus siap dan mampu beradaptasi dengan teknologi-teknologi komunikasi terbaru yang terintegrasi di dalam sistem kesenjataan Ranpur yang dimiliki Korps Marinir TNI AL,” tegas Komandan.