Jakarta, PW: Personil Batalyon Kesehatan 1 Marinir (Yonkes 1 Mar) melaksanakan serbuan vaksinasi Bostter jenis Pfizer. Kegiatan Vaksinasi Bosster ini dilaksanakan di area pusat perbelanjaan Transmart Cilandak Jl. Cilandak KKO Jakarta Selatan, Jumat (28/01/2022).
Pusat perbelanjaan Transmart pun tidak luput dari Prajurit Petarung Yonkes 1 Mar dalam kegiatan Vaksinasi, kegiatan ini adalah bentuk kerjasama Pihak Keluarga Cilandak, Korps Marinir dan juga pihak Transmart Cilandak sendiri.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung Program Pemerintah dan juga untuk mempermudah masyarakat sekitar untuk mendapatkan vaksin Bosster, dalam vaksin Bosster kali ini menggunakan jenis Pfizer dimana calon penerima vaksin Bosster harus sudah lebih 6 bulan dari vaksin yang kedua. Kegiatan ini diharapkan mencegah dan memutus rantai virus Corona variaan Omicron yang sedang melanda Indonesia.
Dalam mendukung kegiatan tersebut, Komandan Batalyon Kesehatan 1 Marinir (Danyonkes 1 Mar) Letkol Laut (K) dr.Suryantoko,Sp. THT.KL,M.Tr.Opsla., mempercayakan kepada salah satu dokternya Lettu Laut (K) drg. Kiyoshi bersama empat belas personil lainnya untuk mengeksekusi kegiatan tersebut.
“Kegiatan vaksin kali ini beda dengan biasanya karena bertempat di pusat perbelanjaan, jadi saya tekankan lagi laksanakan SOP dengan benar dan jangan over ekting. Ingat banyak mata dan kamera yang mengawasi kegiatan kita, jangan beri celah pihak luar untuk menjatuhkan satuan kita” ujar drg. Kiyoshi kepada timnya.
Masyarakat sekitar sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi Covid-19, kegiatan berjalan dengan lancar dan tetap menjaga jarak dan memakai masker yang benar untuk memutus rantai penyebaran virus Covid-19 sesuai anjuran Pemerintah.