Danyonif 1 Marinir Lepas Atlet Tae Kwondo Ikuti Event Walikota Solo

(Sidoarjo) PW : Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla melepas keberangkatan atlet Tae Kwondo terbaiknya untuk mengikuti kejuaraan daerah Tae Kwondo Piala Wali Kota Solo di depan Mako Yonif 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (26/01/2022).

Atlet Tae Kwondo yang dikirim Yonif 1 Marinir merupakan atlet terbaiknya dan sudah mempersiapkan diri sejak beberapa bulan yang lalu dengan harapan dapat menampilkan kemampuan yang terbaik, sehingga dalam kejuaraan nantinya mendapat prestasi yang maksimal sekaligus bisa menjadi juara. Kejuaraan Tae Kwondo memperebutkan piala Wali Kota Solo tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 28 hingga 30 Januari 2022 di Convention Hall, Solo, Jawa Tengah.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M.Tr. Opsla menyampaikan agar yang sudah dapatkan selama latihan, saatnya untuk ditampilkan, menunjukkan yang terbaik dengan semangat bertanding yang tinggi, menjunjung sportifitas serta pantang menyerah.

“Doa dari keluarga besar Yonif 1 Marinir akan menyertai kalian, agar kita berhasil menjadi juara dalam event ini. Jaga nama baik Yonif 1 Marinir khususnya Korps Marinir,” tegasnya.

Related posts