Kodim 1501/Ternate Gelar Rapat Duksus Renprogar TW. IV TA. 2021

TERNATE PW. Komando Distrik Militer (Kodim) 1501/Ternate menggelar rapat Dukungan khusus (Duksus) Perencanaan Program dan Anggaran (Renprogar) rapat yang di selenggarakan oleh Bidang Perencanaan Kodim 1501/Ternate di baku langsung oleh Komandan Kodim 1501/Ternate Letkol Inf Adi Sabaruddin, S.Sos. yang dilaksanakan di aula kantor walikota Ternate Jalan Pahlawan Revolusi, Kelurahan Muhajirin, Kecamatan Ternate tengah, Kota Ternate,, Maluku Utara. Kamis (28/10/2021).

Dandim 1501/Ternate Letkol Inf Adi Sabaruddin, S.Sos. dalam membuka kegiatan memberikan sambutan yang intinya bahwa Kodim kita sudah Tipe A maka kita sudah punya Satuan kerja tersendiri tentunya sudah ada jabatan Perwira Perencaan (Pasi Ren) dan Perwira Keuangan (Pa Ku Kodim) sehingga kita harus menyelenggarakan rapat seperti ini.

Kegiatan rapat ini tentunya akan membahas tentang Program dan anggaran untuk itu agar masing bidang atau staf hendaknya dilaksanakan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan rencana program dan tepat waktu untuk itu saya tekankan jangan ada yang menunda-nunda pekerjaan karena hal ini akan berpengaruh kegiatan selanjutnya.

Dalam pembuatan pertanggung jawaban maupun Rencana dan laporan perhatian betul-betul apa program Kegiatannya cek dengan baik sebelum di koreksi oleh Perwira stafnya masing-masing.

Jangan hanya copy paste hanya memindahkan saja namun harus di kroscek di setiap program, kegiatan harus dilaksanakan sehingga dokumentasi kegiatan harus baru sesuai dengan kegiatan saat itu baik kegiatan Triwulan maupun semester, karena semua ada dananya dan harus dilaksanakan dan dipertanggung jawabkan
Sehingga apa bila ada pemeriksaan dari Komando atas kita sudah siap untuk diperiksa.

Saya tekankan lagi khususnya staf baik Perwira, Bintara, Tamtama maupun PNS laksanakan tugas dengan ikhlas bila ada kendala segera koordinasikan tanyakan sesuai bidangnya hindari teguran dari atas dan semoga kedepannya kita lebih baik lagi dan tetap terus semangat.

Jangan lupa setiap akan melaksanakan dan selesai kegiatan kita selalu berdoa kepada Allah SWT dan semuanya di cek kembali sebelum kita meninggalkan ruangan kantor kemungkinan ada AC, kipas angin dan komputer atau yang lainnya stopkontaknya belum di matikan atau di cabut kabelnya serta cek tempat sempah kemungkinan ada puntung rokok yang belum mati apinya. Ini semua demi keamanan kita bersama.

Dandim juga menambahkan bahwa pengembalian Uang simpan pinjam di koperasi Kartika Khairun Kodim 1501/Ternate, sesuai perintah KASAD agar uang simpan pinjam anggota untuk dikembalikan dan Seluruh anggota Kodim sudah dikembalikan tepat waktu tuntas dan tanpa masalah,.Terang Dandim.

Usai kegiatan pembukaan dilanjutkan paparan oleh Perwira Seksi Perencanaan (Pasi Ren) Tentang Langkah Strategi Stafren Kodim Ternate, Struktur organisasi Kodim Ternate, Struktur hubungan kerja pengelola anggaran, Hal yang menonjol anggaran TW. III Satker Kodim 1501/Ternate dan paparan Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) selanjutnya tanya jawab.

Perlu diketahui bahwa kegiatan rapat Duksus Renprogar TW IV TA. 2021 dihadiri oleh Perwira Staf para Danramil, Dan Unit Intel Kodim serta para Bintara tinggi, pejabat pembuat Pertanggung jawabannya keuangan dan para Bamin masing-masing dan Koramil serta Tamtama operator..@/red

Related posts