Minggu Militer, Prajurit Yonmarhanlan II Laksanakan Drill Senbanif

Padang, PW: Pada kesempatan minggu militer kali ini, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) ll Padang menggelar drill Senjata Bantuan Infanteri (Senbanif) yang terdiri dari Mortir 60 dan GPMG 7,62 MM di Lapangan Apel Mako Yonmarhanlan ll Padang, Sumatera Barat, Kamis (08/07/2021).

Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kemampuan dan profesionalisme prajurit Yonmarhanlan ll dalam mengaplikasikan ilmu dan ketrampilan menembak Senbanif, sehingga pembinaan kemampuan prajurit yang telah dilaksanakan selama ini dapat tercapai dengan hasil yang optimal.

Beberapa materi pokok yang disampaikan dalam latihan tersebut di antaranya pengetahuan teori praktis, drill taktik dan teknik Senbanif yang berisi tentang teknik menembak Mortir 60 dan GPMG. Selama kegiatan berlangsung, tetap melaksanakan protocol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan melakukan menjaga jarak dan memakai masker.

Sementara itu, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) II Letkol Marinir Bonifacius Andiwisata, S.H., M.Tr.Opsla., mengatkan drill menggunakan Mortir 60 dan GPMG merupakan kemampuan dasar yang wajib dikuasai oleh prajurit khususnya Yonmarhanlan ll, baik secara individu maupun kerjasama kelompok dalam melaksanakan penugasan di lapangan.

“Dengan adanya latihan rutin seperti ini, prajurit Yonmarhanlan ll tetep terjaga naluri tempurnya sehingga selalu siap dalam menghadapi tugas mendatang,” tambahnya.

Related posts