Surabaya, PW: Kepala Dinas Komunikasi dan Elektronika Angkatan Laut (Kadiskomlekal) Laksamana Pertama TNI Joko Edi Supriyanto, S.Sos., didampingi Askomlek Pangkoarmada II Kolonel Laut (P) Eko Wahyono, S.E., M.M., CHMRP dan Kadiskomlek Koarmada II Kolonel Laut (P) Umar Winarno, S.T., M.M., memberikan pembekalan
kepada para Kadiv Eka dan Kadiv Tekkom unsur KRI yang terlibat Latihan Armada Jaya Ke XXXIX/2021 bertempat di gedung Candrasa Lantai I Koarmada II Ujung Surabaya. Kamis (17/06).
Dalam pembekalannya Kadiskomlekal mengingatkan beberapa permasalahan komunikasi dalam komunikasi diantaranya kondisi teknis peralatan, personil pengawak peralatan komunikasi serta sistem metodologi yang digunakan.
” Saya berharap sebelum melaksanakan latihan seluruh prajurit menyiapkan Alat Komunikasi (Alkom) semaksimal mungkin, cek dan ricek kondisi alkom yang dimiliki, pahami jaring komunikasi yang akandi gunakan saat latihan nanti, ” terangnya.
Lebih lanjut Pati Bintang Satu tersebut menekankan kepada seluruh peserta agar memahami tentang kegiatan peperangan elektronika kenapa komunikasi kita tidak terjalin di sebabkan apa ? Apakah terjamming, atau radio rusak dan pahami interoperability komunikasi yang di gelar, ” pungkasnya.
Selesai pembekalan oleh Kadiskomlekal dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh perwira pelaku latihan armada jaya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dalam menghadapi pandemi covid-19.
Sementara itu Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr (Han) mengapresiasi positif pembekalan personel tersebut yang bertujuan untuk menjadikan prajurit TNI AL yang handal, tangguh dalam teknologi komunikasi. Hal ini juga sejalan dengan program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono bidang Penyelarasan doktrin, Ops-Lat dan sistem pelatihan yang fleksibel dan adaptiv terhadap dinamika situasi terkini.