Komandan Pasmar 2 Menyapa Prajurit Yang Tak di Hadiri Orang Tuanya Saat Pelantikan

Dispen Kormar, TNI AL (Sidoarjo) PW : Komandan Pasmar 2 (Danpasmar 2) Mayjen TNI (Mar) Dr. Oni Junianto menghadiri upacara pelantikan dan pengambilan sumpah 847 Siswa Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Angkatan XLV/2, serta 450 Siswa Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Angkatan XLV/3 tahun anggaran 2025 di Lapangan Kawah Candradimuka, Puslatdiksarmil Juanda, Sidoarjo, Rabu (28/01)

Upacara pelantikan dan penyumpahan dipimpin oleh Komandan Kodiklatal Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, setelah menjalani Pendidikan Dasar Militer selama 3 bulan para prajurit tersebut akan mengikuti pendidikan di pusat-pusat kejuruan sesuai dengan kecabangan masing-masing.

Pada kesempatan itu Danpasmar 2 menyapa prajurit yang tidak dihadiri orang tuanya dan memberikan HP kepada prajurit tersebut untuk menghubungi orang tua mereka dan menyampaikan bahwa mereka telah resmi dilantik menjadi prajurit TNI AL. Momen tersebut merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pimpinan agar prajurit tetap dapat membagikan kabar bahagia dan kebanggaan kepada orang tua di rumah, meskipun mereka berhalangan hadir pada saat pelantikan.

Related posts