Prajurit Yontankfib 1 Marinir Raih Juara 1 di Kejurnas IBCA MMA Dankor Brimob 2025

TNI AL, Pasmar 1. Prajurit dari Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) kembali mengukir prestasi gemilang dengan berhasil meraih gelar juara dalam ajang Kejuaraan Nasional Indonesia Beladiri Campuran Amatir (IBCA) MMA Dankor Brimob Cup TA. 2025 yang digelar di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Sabtu (22/11/2025).

​Prestasi luar biasa ini diraih setelah melalui serangkaian pertarungan sengit melawan atlet-atlet terbaik dari berbagai kesatuan TNI/Polri maupun sasana beladiri sipil di seluruh Indonesia.

Prajurit Yontankfib 1 Mar Praka Marinir Muhammad Imron mendominasi dibeberapa pertandingan dan berhasil mengalahkan lawan-lawannya melalui kombinasi teknik striking dan grappling yang mematikan. Kemenangan yang diraih ini merupakan buah dari latihan keras dan terprogram di bawah pembinaan satuan, yang memang dikenal rutin mengirimkan atletnya di berbagai kompetisi bergengsi.

Lebih lanjut, Danyon Tankfib 1 Mar Letkol Marinir I Wayan A.P, M.Tr.Opsla., menyampaikan rasa bangga atas pencapaian prajuritnya. Ia menyebut bahwa keberhasilan ini bukan hanya tentang gelar juara, melainkan juga cerminan dari nilai-nilai kedisiplinan, semangat juang pantang menyerah, dan profesionalisme yang selalu ditanamkan dalam prajurit Korps Marinir.

​Dengan meraih gelar juara 1 kelas berat di Kejurnas IBCA MMA Dankor Brimob ini, prajurit Yontankfib 1 Mar telah membuktikan bahwa mereka adalah atlet sekaligus prajurit yang tangguh dan multitalenta. Keberhasilan ini menambah panjang daftar prestasi yang telah diukir oleh satuan, sekaligus menjadi motivasi bagi generasi muda Yontankfib 1 Mar untuk terus mengembangkan potensi diri.

Related posts