Satgas Marinir Pulau Sekatung Terima Kunjungan Danlanal Ranai

TNI AL. Pasmar 1. Prajurit Pasmar 1 yang tergabung dalam Satgas Marinir Pengamanan Pulau Terluar (Satgasmar Pam Puter) Pulau Sekatung menerima kunjungan dari Komandan Lanal Ranai beserta Perwira Staf Lanal Ranai di Pulau Sekatung Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Minggu (27/04/2025).

Kegiatan diawali dengan laporan Dansatgasmar Pam Pulau Sekatung Letda Marinir Supriadi terkait situasi dan kondisi selama melaksanakan penugasan, dilanjutkan dengan peninjauan sarana dan prasarana yang ada di pos Satgas Marinir Pulau Sekatung.

Dalam kunjungan ini, Komandan Lanal Ranai. Kolonel Laut (P) Dian Tri Hutanto memberikan Pengarahan kepada seluruh personel Satgas Marinir Pam Pulau Sekatung.

Lebih lanjut, Danlanal Ranai menyampaikan hormat dan bangga kepada seluruh personel Marinir yang sedang melaksanakan penugasan di Pulau Sekatung serta ucapan terima kasih atas pelaksanaan tugas yang sudah dilaksanakan dan selamat bertugas laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya untuk menjaga kedaulatan NKRI.

“Selama penugasan, agar tetap menjaga hubungan sosial dengan masyarakat dan terakhir jaga nama baik Korps Marinir TNI Angkatan Laut berikan kesan yang baik selama melaksanakan penugasan,” pesan Danlanal Ranai.

Related posts