Prajurit Yonkapa 2 Mar Tingkatkan Profesionalisme Dan Ketahanan Tubuh

(Surabaya). Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan menjaga kebugaran jasmani, Komandan Batalyon Kapa Marinir Mayor Mar Yalesesa Milwa Suga beserta seluruh prajuritnya melaksanakan olahraga bersama di Kesatrian Marinir Soepraptono Ujung, Semampir, Surabaya. Jumat (25/04/2025).

Kegiatan ini merupakan program rutinitas batalyon yang bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani sekaligus mempererat tali silaturahmi dan jiwa korsa. Mengawali kegiatan seluruh personel melaksanakan apel disambung dengan lari gembira di sekitar kawasan daerah basis TNI AL (DBAL), selanjutnya para prajurit melaksanakan olahraga yanus masing-masing, sementara itu Perwira melaksanakan menembak pistol. Seluruh personel tampak antusias dan semangat dengan menggunakan baju olahraga TNI AL dalam mengikuti seluruh rangkaian acara yang berlangsung.

Komandan Batalyon Kapa Marinir menyampaikan bahwa melalui kegiatan seperti ini, kita tidak hanya menjaga kesehatan tubuh, tetapi juga mempererat hubungan antar anggota. Semangat kebersamaan dan kekeluargaan menjadi kunci dalam menjaga soliditas dan sinergi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” ujar Mayor Yalesesa sapaan akrabnya.

Sambung Komandan, kegiatan ini menjadi agenda rutin setiap jam olahraga yang memberi dampak positif bagi kesehatan fisik dan mental seluruh personel Batalyon Kapa 2 Marinir.

Related posts