Koarmada II Tuan Rumah Mid Planning Conference Latma CARAT 2025

TNI Angkatan Laut melalui Komando Armada II (Koarmada II) menggelar Mid Planning Conference (MPC) latihan bersama Cooperation Afloat Readiness and Training (CARAT) 2025 dengan Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy), bertempat di Ballroom Hotel Westin Surabaya, Senin (21/4).

Sebagai tuan rumah, Koarmada II berperan penting dalam pelaksanaan latihan CARAT 2025 yang seluruh rangkaian kegiatannya akan digelar di berbagai lokasi strategis di wilayah Jawa Timur.

Konferensi ini dipimpin oleh Paban III Lat Sopsal Mabesal, Kolonel Laut (P) Lukman Kharish selaku Senior Staff Officer for Exercise IPC CARAT 2025, bersama LCDR Casey DeSormier dari Destroyer Squadron Seven yang bertindak sebagai Lead Planner dari pihak US Navy.

Dalam sambutannya, Kolonel Laut (P) Lukman Kharish menyampaikan bahwa latihan CARAT merupakan bentuk kerja sama strategis yang telah berlangsung selama puluhan tahun, dengan tujuan memperkuat interoperabilitas dan stabilitas maritim di kawasan.

Ia juga menambahkan bahwa konferensi ini akan membahas skenario dan serial latihan yang berfokus pada peningkatan maritime domain awareness, kemampuan taktis, dan hubungan masyarakat.

Sementara itu di tempat terpisah, Panglima Koarmada II Laksda TNI I. G. P. Alit Jaya, S.H., M.Si., menegaskan kesiapan penuh Koarmada II dalam mendukung pelaksanaan CARAT 2025, serta menjalin kerja sama yang baik dengan negara sahabat demi memperkuat pertahanan maritim antar negara untuk menjaga stabilitas kawasan.

Related posts