Beri Rasa Aman, Prajurit Menart 2 Mar Laksanakan Pengamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025

(Surabaya). Dalam upaya menciptakan serta mewujudkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, prajurit Resimen Artileri 2 Marinir melaksanakan pengamanan di berbagai tempat ibadah di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Rabu (25/12/2024).

Kegiatan pengamanan yang dilaksanakan oleh prajurit Menart 2 Marinir untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal dan Tahun Baru selaras dengan perintah taklimat Komandan Korps Marinir Mayjen TNI Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP “Jaga kepercayaan rakyat, dan selalu siap kapanpun negara memanggil, kita hadir dan berhasil”.

Komandan Resimen Artileri 2 Marinir (Danmenart 2 Mar) Kolonel Marinir Rana Karyana, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., CHRMP menyampaikan bahwa setiap pelaksanaan tugas yang dilakukan merupakan wujud pengabdian kepada masyarakat bangsa dan negara maka ditekankan untuk melaksanakannya dengan sebaik-baiknya penuh rasa tanggung jawab, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi dan selalu berkoordinasi dengan satuan dari TNI-POLRI yang berada di lapangan sehingga perayaan Natal serta tahun baru 2025 dapat berjalan lancar dan kondusif.

Related posts