Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut (Sidoarjo) PW : Mengawali kepemimpinannya sebagai Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla didampingi Ketua Ranting B Cabang 2 Korcab Pasmar 2 Ny. Inggar Siswanto melaksanakan Entry Briefing di Gedung Balai Prajurit (Bapra) Edianto Brigif 2 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (11/10/2024).
Mengawali sambutannya Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla memperkenalkan diri dengan seluruh prajurit Yonif 1 Marinir dan Jalasenastri Ranting B Cabang 2 Korcab Pasmar 2 agar lebih mengenal lebih dekat, serta menyampaikan visi dan misi yang akan dilaksanakan sebagai gambaran tentang tugas yang akan dilaksanakan selama kepemimpinannya.
Letkol Marinir Siswanto, M.Tr.Opsla juga menyampaikan rasa bangga dikarenakan mendapat amanah sebagai Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir dan akan mengoptimalkan sekuat tenaga untuk menunjukkan marwah prajurit Buaya Petarung agar semakin jaya di Korps Marinir. Selain itu Danyonif 1 Marinir menyampaikan, kalimat “Gung Ho Marine” yang merupakan sebutan Batalyon Infanteri 1 Marinir memiliki arti Gotong Royong atau kerja sama, maka dari itu diharapkan prajurit Buaya Petarung menerapkan hal tersebut di dalam kedinasan.
Diakhir arahannya, orang nomor satu dijajaran Yonif 1 Marinir menekankan kepada keluarga besar prajurit Buaya Petarung untuk menjauhi Judi Online dan Pinjaman Online yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan satuan serta bijak dalam menggunakan Media Sosial.