TNI AL, Tarakan, 1 Maret 2024 – Menjelang Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pangkoarmada II dari Laksamana Madya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., CHRMP. kepada Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo, M. Tr.Opsla., Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA. mengikuti Exit Briefing yang dikemar dalam apel khusus, bertempat di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung Surabaya. Jumat (01/03).
“Saya bersyukur karena dalam waktu yang singkat ini saya telah membangun Koarmada II bersama dengan prajurit Jalasena yang tangguh, saya yakin dan percaya Koarmada II akan terus tumbuh dan selalu menjadi markas para pemenang,” ungkap Pangkoarmada II.