TNI AL, Tarakan, 14 November 2023 – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali diwakili oleh Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA. menghadiri Acara Focus Group Discussion (FGD) Pemberantasan Peredaran Obat dan Makanan Ilegal Melalui Perkuatan Lintas Sektor, yang bertempat di Hotel Royal Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Selasa (14/11).
Kegiatan FGD ini digelar oleh Balai Pengawas Obat dan Makanan Kota Tarakan yang dihadiri sekaligus dibuka secara langsung oleh Gubernur Kalimantan Utara Drs. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum. dan diikuti oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Utara.
Dalam sambutan Kepala Balai POM Kota Tarakan Bapak Herianto Baan, S.Si., Apt. menyampaikan bahwa dengan banyaknya produk-produk ilegal yang mengandung bahan berbahaya bagi pengguna, peredarannya sangat menjadi primadona di daerah atau kawasan tertentu. Maka dari itu perlu meningkatkan keamanan dalam menjaga peredaran produk dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai betapa bahayanya produk ilegal jika di konsumsi dan digunakan.
Pada kesempatan yang sama, Gubernur Kaltara juga mengajak aparat TNI/Polri dan Forkopimda Provinsi maupun Kota/Kabupaten untuk lebih meningkatkan lagi keamanan dalam masalah peredaran produk ilegal secara serius sehingga dapat memutus rantai peredarannya.
“Obatan, makanan maupun minuman ilegal dapat berdampak buruk bagi kesehatan masyarakat karena tidak memenuhi standar keamanan dan mutu yang kita semua tahu, sehingga dapat menyebabkan keracunan bahkan tidak menutup kemungkinan dapat menyebabkan bertambahnya angka kematian”, pungkas Gubernur Kaltara.
Turut hadir pejabat TNI AL mendampingi Danlantamal XIII, yakni Danpomal Lantamal XIII, Kadiskes Lantamal XIII dan Dankal Bunyu Satrol Lantamal XIII.