TNI AL, Pasmar 1, Kamis (27/07/2023). Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh prajurit Batalyon Arhanud 1 Marinir, kali ini dalam ajang seleksi Kejurprov Pencak Silat tingkat Provinsi yang diselenggarakan pada tanggal 20 – 27 Juli 2023, bertempat di GOR Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat.
Serda Marinir Yuda Nosya Pratama, kali ini mampu menyumbangkan 1 medali emas pada kategori Beregu Putra dan 1 medali perunggu pada kategori Tunggal Putra, hal ini tidak lepas dari pembinaan satuan Batalyon Arhanud 1 Marinir.
Sementara itu, Komandan Batalyon Arhanud 1 Marinir (Danyon Arhanud 1 Mar) Letkol Marinir Faizal Imam Muharam menyampaikan selamat dan penghargaan atas prestasi yang diraih kali ini. “Selamat kepada Serda Marinir Yuda Nosya Pratama atas prestasinya, tetap tanamkan semangat untuk menjadi juara, jaga nama baik satuan dan terus tingkatkan prestasi, saya berharap nantinya akan banyak prajurit berprestasi yang lahir dari Satuan yang kita cintai ini,” ujar Danyon Arhanud 1 Mar.
Lebih lanjut, selesai ajang ini nantinya Serda Marinir Yuda Nosya Pratama akan mengikuti seleksi Pra PON yang akan diselenggarakan di Kota Solo, pada bulan September 2023 mendatang.