Polres Maluku Barat Daya – Kehadiran Personel Polsek Jajaran ditengah-tengah masyarakat senantiasa memberikan dampak positif dalam rangka menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat dalam melakukan aktifitas sehari-hari demi mewujudkan stabilitas kamtibmas yang aman dan kondusif.
Kegiatan Bantuan Sosial sebagai bentuk Tali Asih yang digelar oleh Polsek Serwaru berupa pemberian bantuan kepada para pelajar SD sebagai bentuk implementasi Polri Presisi 2023 dalam upaya melakukan pelayanan prima Kepolisian serta adanya kepedulian Polri terhadap sesama masyarakat.
Pemberian Bantuan Sosial di khususkan kepada anak-anak Yatim Piatu sebagai Pelajar pada SD Kristen Luhulely sebanyak 7 orang oleh Kapolsek Serwaru Ipda Giovanni Toffy, S.H dan personel Polsek Serwaru berupa Tas sekolah, Buku tulis dan Alat tulis berlokasi pada SD Kristen Luhulely Kecamatan Pulau Letti yang digelar pada Kamis pagi (04/05/2023).
Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung Wietono, S.I.K pada tempat berbeda mengatakan, “ Bantuan Sosial yang diberikan oleh Polri kepada anak yatim piatu yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar adalah merupakan bentuk Kepedulian Polri terhadap sesama manusia sebagai implementasi dari program Polri Presisi 2023. “
“ Saya mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Polsek Serwaru dengan adanya penyaluran bantuan sosial kepada anak yatim piatu, hal ini merupakan bentuk kerja nyata Kepolsian dalam upaya mendekatkan diri kepada masyarakat guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. “ ucap Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres menambahkan, “ Pemberian bantuan sosial kepada anak-anak yatim piatu dilakukan oleh Polri adalah semata-mata untuk memberikan dorongan dan semangat kepada anak-anak kita agar giat belajar dalam mengejar ilmu dibangku pendidikan sebagai bekal untuk bersekolah ke jenjang yang lebih tinggi. “
“ Sekalipun bantuan yang diterima oleh anak-anak kita tidak seberapa semoga dapat berguna dalam membantu mereka mengikuti proses belajar mengajar di bangku pendidikan Sekolah Dasar, apa yang telah kita lakukan kiranya menjadi cerminan bentuk pengabdian kira tanpa pamrih dalam mendukung program pemerintah “ Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar “ untuk mencerdaskan kehidupan bangsa demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai. “ tutup Kapolres MBD.