(Pasuruan) Komandan Pusat Latihan Pertempuran (Danpuslatpurmar) 3 Grati diwakili Perwira Pertama (Pama) Plp 3 Grati Letda Marinir Andhi Tri Yuwono menghadiri Kejuaraan Aeromodelling Danlanud Cup 2023, bertempat di lapangan Detasemen TNI AU Raci Pasuruan, Sabtu (11/03/2023).
Kejuaraan Lomba Aeromodeling dibuka langsung oleh Danlanud Muljono Kolonel Pnb Sugeng Budiono, S.Sos., M.A.P., diikuti para atlet yang berada dalam naungan Pengurus Besar Federasi Aerosport Indonesia, bertujuan untuk meningkatkan minat kecintaan masyarakat terhadap olahraga dirgantara guna menumbuhkan wawasan kebangsaan dan jiwa nasionalisme, serta menjadi salah satu ajang untuk menguji kemampuan, keterampilan dan upaya untuk meningkatkan prestasi para atlet.
Hadir dalam kegiatan tersebut : Bupati Pasuruan, DR . H. M. Irsyad Yusuf, SE., M. MA., Danpuslatpurmar 3 Grati, diwakili Letda Marinir Andhi Tri Yuwono, Kasdim 0819 Pasuruan Mayor Arh M Ridwan, Kapolres Pasuruan, AKBP Bayu, Kapolresta Pasuruan, AKBP R. Jauhari.