Pulang Pisau – Satbinmas Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, menggelar kegiatan rapat koordinasi antar Instansi menjelang Nataru 2023 Senin (12/12/2022) pagi
Kasat Binmas Iptu Ujang Kustarman dalam sambutannya mengatakan menjelang Nataru 2023, untuk mengantisipasi meningkatnya penyakit masyarakat maka untuk itu para Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Pulang Pisau melaksanakan giat preemtif dengan melaksanakan himbauan kamtibmas, disamping itu juga kegiatan percepatan vaksinasi Covid-19, maupun kegiatan lainnya yang setiap hari dilaksanakan diwilkum Polres Pulang Pisau.
“Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri dalam pelaksanaan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), memiliki tugas yang sangat berat. Walaupun memiliki tugas berat, harus tetap dilaksanakan dengan baik, Jadikanlah tugas ini sebagai amal ibadah dan laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” pesannya.
Disamping itu juga kasat binmas menyampaikan agar para Bhabinkamtibmas dalam pelaksanaan tugas agar lebih aktif dan selalu berada ditengah-tengah masyarakat setiap saat masyarakat melaksanakan kegiatan Ibadah Nataru 2023.
“Tingkatkan kehadiran rekan-rekan dilingkungan masyarakat, berikan pelayanan terbaik dan selalu berkomunikasi dengan seluruh stakeholder terkait lainnya agar dalam proses pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) lebih enak dan ringan. Jika kita telah menjalin silaturahmi maupun komunikasi yang baik, insyaallah masyarakat akan dengan senang hati membantu. Baik terkait pemeliharaan kamtibmas maupun tugas lainnya,” tutupnya.