Pulang Pisau – Personel Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, rapatkan barisan dalam upaya siaga tanggulangi terjadinya bencana karhutla di wilayah hukum Polsek Maliku, Sabtu (10/09/2022) Pagi
Seminggu terakhir curah hujan belum ada membasahi bumi di kecamatan Maliku Kabupaten Pulang Pisau, Personel siaga karhutla Polsek Maliku melaksanakan Apel siaga Karhutla guna kesiapsiagaan Personel serta Sarpras dalam penanggulangan terjadinya karhutla
Dalam Pelaksanaan Apel siaga yang dipimpin oleh Aiptu Yuniwan Lukman, ada beberapa atensi pimpinan yang disampaikan kepada anggota yaitu terkait program empat fokus Kapolda Kalteng yang salah satunya adalah penanggulangan karhutla
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, apel siaga karhutla rutin kami laksanakan sebagai bentuk kesiapan apabila terjadi karhutla di wilayah hukum Polsek Maliku, dimulai dari kesiapan Personel dan Sarpras kegiatan pencegahan terjadinya karhutla akan berjalan dengan baik
“Dalam upaya pencegahan kami selalu berkoordinasi dengan unsur terkait, dengan menjalin sinergitas yang solid kami yakin kegiatan pencegahan dapat dilaksanakan semaksimal mungkin dan kami berharap agar pada masa pandemi ini tidak terjadi bencana karhutla yang berpotensi mempercepat penyebaran virus Covid – 19”, tutup Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H.